Harga Daihatsu Taft Reborn Indonesia 2024: Spesifikasi & Fitur

Harga Daihatsu Taft Reborn – Daihatsu Taft adalah jenis mobil dengan penggerak 4 roda yang diproduksi Daihatsu mulai dari tahun 1974 sampai dengan tahun 1984. Di beberapa negara lain, Daihatsu Taft juga dikenal dengan sebutan Wildcat, Scat atau Daihatsu Rugger.

Sejak kemunculannya, Daihatsu Taft hanya menghasilkan dua generasi, yaitu Daihatsu Taft F10/F20 yang merupakan generasi pertama dan Daihatsu Taft F50 yang merupakan generasi kedua. Namun pada tahun 2020 ini muncul kembali Daihatsu Taft Reborn.

Dimana desain Daihatsu Taft Reborn ini sangat berbeda dengan desain original Daihatsu Taft. Daihatsu Taft Reborn tampil lebih modern dan lebih terlihat gagah, meskipun secara dimensi terlihat jauh lebih kecil dibandingkan dengan desain Daihatsu Taft pada awal diluncurkan.

Nah, untuk kalian yang sekiranya merasa penasaran dengan informasi seputar Daihatsu Taft Reborn, maka tidak ada salahnya bagi kalian untuk melihat terlebih dahulu informasi harga Daihatsu Taft Reborn Indonesia yang pada kesempatan hari ini akan kami sajikan secara lengkap.

Harga Daihatsu Taft Reborn Indonesia

Fitur Daihatsu Taft Reborn

Sebelum kami lanjutkan ke informasi harga mobil Daihatsu terbaru ini, alangkah baiknya jika kalian mengetahui terlebih dahulu fitur apa saja yang ditawarkan. Karena jika dilihat dari tampilannya, Daihatsu Taft Reborn ini telah mendapatkan banyak perubahan, termasuk juga pada bagian fitur.

1. Eksterior

Adapun beberapa fitur eksterior yang telah disematkan pada mobil Daihatsu Taft Reborn ini diantaranya adalah penggunaan lampu LED pada bagian headlamp, sehingga hasil penerangan yang dihasilkan akan terlihat jelas. Terutama pada saat digunakan berkendara di malam hari.

Selain itu, terdapat juga fitur panoramic roof yang akan memberikan kesan berkendara lebih menyenangkan kepada para pengguna, karena para pengguna dapat menikmati langsung pemandangan langit dari dalam kabin tanpa harus membuka bagian atap kendaraan.

2. Keamanan

Selain mendapatkan tambahan fitur pada bagian eksterior, Daihatsu Taft Reborn juga mendapatkan tambahan fitur pada bagian keamanan dan keselamatan. Beberapa fitur tersebut diantaranya adalah Adaptive Cruise Control, Lane Keep Control, Roadside Devition Warning Function, Collision Damage Mitigation Brake.

Selain itu, masih ada beberapa fitur keselamatan dan kemanan lainnya yang diantaranya adalah Acceleration Suppresion Device, Lane Departure Warning dan juga Sensor Parkir. Sehingga keselamatan para pengguna akan lebih terjamin saat mengendarai Daihatsu Taft Reborn ini.

Spesifikasi Daihatsu Taft Reborn

Untuk spesifikasi Daihatsu Taft Reborn sendiri telah dilengkapi dengan mesin 3 silinder dengan kapasitas mesin 658 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal mencapai 64 PS dan torsi maksimal mencapai 100 Nm dengan tipe transmisi yang ditawarkan adalah 2WD dan 4WD.

Mesin
Tipe MesinKF/ DOHC
Kapasitas Mesin658 cc
Jumlah Silinder3 Silinder
Daya Maksimal64 PS / 6.400 rpm (Turbo)
Torsi Maksimal100 Nm / 3.600 rpm (Turbo)
Tipe Transmisi2WD / 4WD
Kerangka
Sistem Kemudi
Rem Depan
Rem Belakang
Suspensi Depan
Suspensi Belakang
Dimensi
P x L x T3.395 mm x 1.475 mm x 1.630 mm
Jarak Sumbu Roda2.050 mm
Jarak Terendah ke Tanah190 mm
Jarak Roda Depan
Jarak Roda Belakang
Berat Bersih

Harga Daihatsu Taft Reborn

Setelah mengetahui spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, maka saatnya mengetahui berapa harga Daihatsu Taft Reborn, dimana harga mobil ini dibagi berdasarkan dari tipenya. Untuk dapat mengetahui berapa harga lengkap Daihatsu Taft Reborn ini, maka bisa langsung melihatnya dibawah ini.

Tipe MobilHarga
Daihatsu Taft Reborn Tipe X dan GRp 186.700.000
Daihatsu Taft Reborn Tipe G TurboRp 239.000.000

Adapun harga Daihatsu Taft Reborn diatas merupakan harga di daerah Jakarta, sehingga untuk harga di daerah lain akan memiliki selisih. Dimana harga mobiil Daihatsu Taft di daerah lain nantinya akan sedikit lebih mahal dibandingkan dengan harga yang kami sajikan diatas.

Akhir Kata

Demikian itu informasi seputar harga Daihatsu Taft Reborn Indonesia yang sekiranya dapat Uji Kokoh berikan pada kesempatan hari ini, mudah-mudahan saja informasi tentang harga mobil terbaru yang kami sajikan diatas tadi dapat memberikan tambahan pengetahuan seputar dunia otomotif.

Tinggalkan komentar